Apa Itu Alat Pacu Jantung?
Mau berobat dgn Dr. Ang Kai Ping, di Regency Specialist Hospital, Johor Bahru? Isi form ini.
Alat pacu jantung (pacemaker) adalah sebuah alat bertenaga listrik. Di mana di salah satu bagian ini dinamakan sebagai pulse generator. Sedangkan bagian lain dinamakan leads yang berfungsi mengirimkan sinyal listrik ke jantung.
Leads sendiri merupakan kabel-kabel kecil yang terhubung antara pulse generator dan jantung. Cara pemasangan alat ini sendiri yaitu di pasangan dengan cara diletakan (ditanamkan) dibalik kulit.
Untuk daya tahan baterai pada alat pacu jantung bisa bertahan hingga sekitar 7-10 tahun tergantung cara pemakaiannya. Dianjurkan untuk mengganti keseluruhan alat ini jika sudah tidak berfungsi dengan maksimal.
Mengapa perlu alat pacu jantung?
Karena pacemaker kerap dipasang pada penderita bradikardia (kondisi ketika jantung berdetak lebih lambat dari biasanya). Detak jantung yang terlambat akan mengganggu kemampuan jantung untuk memompa darah dalam tubuh pasien sehingga dibutuhkan alat ini agar detak jantung terkendali.
Menurut Dr Ang Kai Ping, dr jantung di RS Regency Johor Bahru, ada beberapa gejala yang dirasakan pasien bradikardia, seperti:
- Mudah lelah. Tubuh akan merasakan mudah lelah meskipun aktivitas yang dikerjakan tidak berat ataupun tidak melakukan aktivitas sama sekali.
- Sesak nafas. Sulit bernafas yang terjadi secara tiba-tiba dan dalam waktu singkat
- Pusing. Sering mengalami pusing kepala tanpa mengetahui penyebabnya
- Rasa pingsan. Tidak bekerja berat dan terkena terik matahari tapi tiba-tiba merasa seperti ingin pingsan
Sedangkan pada tahap parah, dampak yang terjadi dari bradikardia adalah bisa menyebabkan kematian.
Apakah pasien bisa beraktivitas normal kembali?
Bisa, karena penggunaan alat ini aman dan tidak bermasalah terhadap rutinitas pasien. Hal ini dikarenakan, pemasangan alat pacu jantung dapat membantu jantung berdetak lebih teratur dan optimal.
Untuk mendapatkan diagnosis, pasien disarankan berkonsultasi dengan dokter.
Bila berencana untuk berobat ke Malaysia, silakan isi form di sini.
Ditulis pada 18 Okt 2021
Diperbaharui terakhir pada tanggal 19 Okt 2021.
Dr. Ang Kai Ping
Dokter Jantung
(sub. Elektrofisiologi (Irama Jantung))
Regency Specialist Hospital
Artikel Kesehatan Lainnya
Baca juga artikel-artikel kesehatan lainnya berikut ini:
Keunggulan Robotic Total Knee Replacement
TKR robotic adalah operasi penggantian sendi lutut dengan bantuan robot. Cek lengkap beragam keunggulan bisa didapat dengan operasi dengan bantuan robot di sini.
5 Komplikasi Diabetes yang Wajib Anda Tahu
Ada 5 komplikasi yang disebabkan oleh diabetes melitus (DM). Bahkan, banyak pasien baru menyadari penderita diabetes setelah mengalami komplikasi. Baca detailnya di sini.
Pengobatan Kanker Kolorektal (Usus)
Pengobatan penyakit kanker kolorektal (usus) cukup beragam, tergantung pada kondisi kesehatan pasien, stadium kanker, dan lokasi kanker. Cek opsi pengobatannya di sini.