Pengobatan Parkinson
Mau berobat dgn Dr. Goh Kwang Hwee, di Regency Specialist Hospital, Johor Bahru? Isi form ini.
Pemberian obat pada pasien parkinson bertujuan untuk mengembalikan kekurangan dopamin pada otak penderita sehingga gejala parkinson, seperti gemetar, gerakan melambat, dan otot yang terasa kaku dapat dikurangi.
Untuk mengembalikan dopamin, biasanya dokter akan meresepkan obat oral sambil melihat reaksi pemberian obat tsb.
Menurut Dr Goh Kwang Hwee, dokter saraf di RS Regency Johor Bahru, apabila obat oral yang diberikan tidak dapat mengontrol gejala motorik dengan optimal, dokter biasanya akan melakukan salah satu dari dua tindakan di bawah ini:
Infus apomorfin
Apomorfin adalah obat yang digunakan untuk merangsang reseptor dopamin pada otak penderita sehingga jumlah dopamin tidak terus menerus berkurang.
Obat ini disuntikan di bawah kulit secara terus menerus guna memberikan stimulasi yang tidak terputus pada otak.
Stimulasi otak dalam (DBS)
Prosedur ini dikenal dengan istilah deep brain stimulation (DBS). Ini adalah prosedur bedah saraf yang melibatkan perangkat medis yang disebut pulse generator yang mengirim sinyal listrik melalui elektroda yang ditujukan ke target spesifik di otak.
Tujuan dari tindakan ini adalah untuk memperbaiki koordinasi dan komunikasi antara otak (brain) dan otot.
Untuk mendapatkan diagnosis, pasien disarankan berkonsultasi dengan dokter.
Bila berencana untuk berobat ke Malaysia, silakan isi form di sini.
Ditulis pada 11 Okt 2021.
Dr. Goh Kwang Hwee
Dokter Saraf
Regency Specialist Hospital
Artikel Kesehatan Lainnya
Baca juga artikel-artikel kesehatan lainnya berikut ini:
Parkinson: Penyebab & Cara Diagnosa
Selain faktor genetik, parkinson juga bisa terjadi akibat faktor lingkungan. Ketahui apa saja faktor lingkungan yang dimaksud dan cara mendiagnosa-nya?
Gejala Parkinson
Parkinson memiliki gejala motorik dan non motorik. Apa saja gejala-gejala keduanya?